Perjalanan Penempuhan TKK Pemanduan di Girimanik

           Jum'at - Minggu, 23 - 25 Maret 2012 Saka Wanabakti Surakarta mengadakan Penempuhan TKK Pemanduan Di Girimanik. Walaupun harus berjalan jauh untuk mencapai tujuan, Kami tetap semangat karena penasaran dengan air terjun yang ada dalam kawasan Girimanik. Sesampainya di tujuan kami akhirnya bisa bernafas lega karena sudah berjalan jauh yang jaraknya kurang lebih 15 km. Dan kami langsung bisa melihat pemandangan kota wonogiri dan pegunungan seribu.
              Karena tiba di tujuan sudah sore akhirnya diputuskan untuk ke air terjunya keesokkan harinya. Pagi - pagi kami sudah siap - siap untuk berangkat ke air terjun yang ada di girimanik. Tetapi kita harus berjalan lagi untuk bisa sampai ke air terjun. Tujuan pertama kita adalah air terju condro moyo. Disana kita foto satu demi satu didepan air terjun untuk dokumentasi.

          Tampak wajah ceria walaupun sudah berjalan yang cukup jauh. Setelah ke air terjun Condro Moyo, kita langsung melanjutkan ke air terjun ke dua yaitu air terjun Manik Moyo. perjalanan ke sana sangat menantang dari jalan setapak yang hapir tidak kelihatan gara - gara tanaman yang tumbuh subur di sekitar jalan setapak itu. Saat ditengah perjalanan tidak terduga ada longsoran yang mengakibat jalan terputus dan harus memutar. Sesampainya disana kami langsung bermain air yang sangat sejuk. Setelah sampai disana kata yang pernah kesana ada yang berubah dengan air terjunya. Mungkin longsor karena debit air yang sangat deras. Tapi itu tak merubah keindahan dari air terjun itu.

           Dan perjalanan kita gak hanya sampai itu saja, setelah kami puas bermain air kami kembali ke camp. Ternyata ada kejutan dari asper lawu Selatan ingin memberikan materi tentang penyemaian pohon pinus. Setelah itu kami di ajak bapak mantri untuk nanem pohon jabon ( Jati kebon katanya kalo aku gak tau ) di Tanah yang dikelola oleh Perhutani Lawu Selatan. Semakin senanglah kita dengan kejutan itu.
               Akhirnya perjalanan kita harus diakhiri dan perjalanan jauh sudah menanti kita lagi. Walaupun sudah kelelahan karena jadwal kegiatan yang sangat padat keesokkan harinya kita tetap semngat berjalan jauh lagi karena tidak sabar menceritakan semua hal yang terjadi di sana kepada temen - temen yang tidak ikut.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Benar" butuh perjuangan :-)
"\(‾▿‾\)┌(_o_)┐(/‾▿‾)/┌(_o_)┐"
semangat kawan !

Posting Komentar